Site Logotype
Eyelashes & Alis

Berbagai Penyebab Alis Rusak yang Harus Kamu Hindari

Perlu kamu ketahui bahwa ada banyak hal yang dapat menjadi penyebab alis rusak. Jika tidak dihindari, tentu hal tersebut akan cukup merugikan karena bagian wajah satu ini sangatlah penting.

Walaupun tidak sedikit orang meremehkan keberadaannya, banyak juga yang menganggap alisnya sangat penting. Apalagi bagi kaum perempuan biasanya menganggapnya sebagai salah satu penunjang kecantikan wajah.

Tidak mengherankan kalau para perempuan biasanya menaruh perhatian lebih pada alisnya. Misalnya saat hendak keluar rumah, perlu meriasnya terlebih dahulu supaya bentuknya lebih rapi dan menarik.

Penyebab Alis Rusak, Apa Saja?

Sebagai salah satu penunjang kecantikan wajah, perlu kamu ketahui berbagai penyebab yang menjadikannya rusak. Mulai dari terlalu sering mencukur, penggunaan bahan kimia, dan lain-lain sehingga menyebabkan kerusakan.

  1. Terlalu Sering Mencukur

Penyebab alis rusak pertama ialah terlalu sering mencukur sehingga membuat kulit menjadi kering. Perawatan satu ini hendaknya perlu diberikan perhatian lebih supaya tidak sampai menyebabkan kerusakan.

Selain itu, terlalu banyak menghilangkan alis tanpa membentuknya juga dapat membuatnya terlihat aneh. Padahal, bentuknya sangat penting dalam memberikan kesan tertentu pada raut wajah setiap orang.

  1. Lengkungan Berlebih

Terkadang seseorang ingin bentuk alisnya melengkung untuk memberikan kesan lebih manis. Beruntung bagi orang-orang yang alisnya tipe melengkung sehingga tidak perlu repot-repot membentuknya secara manual.

Jika memang bentuk alami alismu tidak melengkung, ada baiknya dibiarkan secara alami saja. Kalau memang ingin membentuknya, usahakan jangan sampai berlebihan karena dapat memberikan kesan dramatis pada wajah.

  1. Menebalkan Terlalu Banyak

Tidak sedikit orang merasa alisnya terlihat terlalu tipis sehingga ingin menebalkannya. Hal tersebut karena ketebalan yang pas dapat menciptakan kesan lebih menarik tanpa memerlukan make up.

Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa menebalkan terlalu banyak merupakan salah satu penyebab alis rusak. Apabila menebalkan terlalu banyak, justru akan membuat wajah kamu tampak tenggelam.

  1. Mencocokkan Keduanya

Perlu diketahui bahwa kedua kedua alis di wajahmu tidaklah sama. Maka dari itu, tidak perlu bersusah payah mencoba untuk mencocokkan keduanya supaya seimbang. Walaupun seimbang akan membuat keduanya lebih bagus.

Terdapat sedikit perbedaan antara keduanya bukanlah sesuatu yang perlu dipikirkan. Hal tersebut tidaklah buruk maupun mengganggu keindahan raut wajah kamu sehingga lebih baik dibiarkan saja.

  1. Membiarkannya Terlalu Panjang

Penyebab alis rusak selanjutnya ialah membiarkannya terlalu panjang sebab membuatnya cukup mengganggu penampilan. Kamu perlu merawat serta mencukurnya sesekali supaya selalu terlihat indah dan alami.

Walaupun demikian, mencukurnya terlalu pendek juga kurang disarankan. Ketika alisnya terlalu pendek, biasanya raut wajah justru terlihat agak aneh sehingga kamu harus benar-benar memperhatikannya saat mencukur.

  1. Mencukur Ujungnya

Sebagian orang menganggap bahwa mencukur ujung alisnya sampai terlihat setengah adalah suatu style yang keren. Namun, hal tersebut sebenarnya justru memberikan tampilan kosong yang mungkin tidak disadari.

Tampilan kosong seperti itu sering kali kurang disukai banyak orang ketika melihatnya. Oleh sebab itu, buatlah alismu berdasarkan bentuk wajah serta jangan sering menjepit tepinya karena membuat lengkungan alaminya terhambat.

  1. Penggunaan Perawatan Kimia

Penggunaan perawatan kimia memang dinilai cukup efisien dalam melebatkan alis. Namun, jika perawatannya menggunakan bahan kimia secara sembarangan justru akan menjadi salah satu penyebab alis rusak.

Terlebih kalau penggunaannya didasarkan pada produk yang sedang tren pada waktu tertentu. Usahakan kamu benar-benar mengecek dan memahami setiap kandungan di dalamnya sehingga lebih terjamin keamanannya.

  1. Waxing & Tweezing Sembarangan

Selanjutnya ialah melakukan waxing serta tweezing secara sembarangan, apalagi jika melakukannya secara manual. Hal tersebut berisiko merusak bentuk alismu pada kemudian hari karena tidak dilakukan oleh seorang profesional.

Apabila kamu memang merasa terganggu akibat bentuknya yang sukar diatur atau terlalu lebat, lebih baik gunakan pelayanan di klinik kecantikan. Carilah klinik terdekat dan tepercaya sehingga hasilnya juga lebih terjamin.

  1. Malas Membersihkan Riasan

Penyebab terakhir ialah malas membersihkan riasan dan cukup sering dilakukan seseorang. Padahal, membersihkan riasan sangatlah penting untuk menghindari risiko timbulnya reaksi alergi, seperti gatal, munculnya ruam, dan jerawat.

Menjaga kesehatan alis sangatlah penting seperti bagian tubuh lainnya. Hindari berbagai penyebab alis rusak tersebut dan usahakan untuk merawatnya secara rutin menggunakan produk tepercaya atau datang ke klinik kecantikan.

Share