Cara memanjangkan rambut secara alami dapat menjadi solusi ampuh serta efektif yang dapat dilakukan. Hal tersebut karena kamu tidak memerlukan obat-obatan tertentu guna memanjangkannya sesuai keinginan.
Memiliki rambut panjang menjadi dambaan bagi hampir setiap orang, terutama wanita. Kebanyakan orang beranggapan bahwa hal tersebut mampu menjadi nilai tambah bagi diri sendiri dalam hal kecantikan.
Sayangnya, terkadang usaha untuk membuat mahkota wanita menjadi lebih panjang sering kali tidak sesuai harapan. Tidak jarang berbagai usaha telah dilakukan, tetapi yang didapatkan justru rambutnya rontok, kering, atau bercabang.
Maka dari itu, kerap kali para wanita menanyakan cara paling efektif untuk memanjangkan rambutnya. Kali ini akan dibagikan tentang cara yang bisa dicoba guna membuat rambutmu lebih panjang dan sehat.
Cara Memanjangkan Rambut Secara Alami, Begini Panduannya
Tanpa memerlukan terlalu banyak bahan kimia, kamu bisa mewujudkan memiliki mahkota indah dengan bahan-bahan alami. Setidaknya terdapat 10 cara untuk dapat dicoba seperti pada penjelasan di bawah ini.
1. Diet Sehat
Cara memanjangkan rambut pertama ialah dengan menjalani diet sehat. Diet tidak hanya mampu mengontrol berat badan agar ideal, tetapi juga mampu mempercepat pertumbuhan rambut dari dalam.
Hal tersebut dipengaruhi oleh asupan makanan dengan kandungan asam amino tinggi, seperti alpukat, ayam, salmon, dan biji-bijian. Zat tersebut memang difungsikan mampu membuat protein sehingga tubuh dapat memperbaiki jaringannya.
Selain itu, penting juga untuk memperbanyak asupan protein supaya folikel rambutnya memperoleh nutrisi-nutrisi penting dalam mendukung pertumbuhannya. Beberapa makanan berprotein tinggi yang dapat dipilih adalah daging, susu, dan juga kacang-kacangan.
2. Kurangi Pemakaian Hair Dryer
Berbagai peralatan, seperti hair dryer, pengeriting, atau catokan memang terbukti mampu mempercantik tatanan rambutmu. Akan tetapi, pemakaiannya perlu dikurangi karena panasnya akan membuat rambutmu gampang rontok atau patah.
Pertumbuhannya juga akan terhambat sebagai akibat dari terlalu sering terkena tekanan panas dari peralatan tersebut. Maka dari itu, hendaknya pemakaian berbagai peralatan tersebut perlu dikurangi demi menghindari panas berlebihan.
Sebagai gantinya, kamu dapat mengeringkannya secara alami, seperti diangin-anginkan saja, kecuali saat terburu-buru. Jika terpaksa menggunakan hair dryer, perlu memperhatikan suhunya supaya tidak terlalu panas.
3. Pijat Kulit Kepala
Memijat kulit kepala secara rutin termasuk salah satu cara memanjangkan rambut dengan cepat. Hal tersebut akan merangsang pertumbuhannya apabila dilakukan setidaknya tiga kali dalam seminggu.
Ketika dipijat, peredaran darah pada kulit kepala akan berjalan lebih lancar sehingga pertumbuhan rambutnya juga lebih cepat. Pemijatan ini bisa dilakukan sembari keramas secara lembut selama 3 sampai 5 menit.
Memijat kulit kepala secara rutin tidak hanya membuat peredaran darah lebih lancar, tetapi juga memiliki manfaat lainnya. Salah satunya adalah membersihkan kotoran penyebab tumbuhnya jamur di kulit kepala, seperti ketombe.
4. Rutin Keramas
Cara memanjangkan rambut secara efektif dapat dilakukan dengan rutin keramas, tetapi tidak boleh terlalu sering. Jika dilakukan setiap hari, minyak alami pada rambutmu akan hilang sehingga menghambat pertumbuhan.
Selain keramas secara rutin, kamu juga bisa mandir dengan air bersuhu hangat. Suhu hangat pada air akan membuka kutikula sehingga proses penyerapan sampo dan kondisioner menjadi lebih mudah.
Tidak hanya itu, mandi dengan air hangat juga dinilai mampu mengangkat kotoran, sel kulit mati, hingga ketombe. Namun, perlu dipastikan bahwa suhunya hangat karena jika panas justru akan merusak rambutmu.
5. Jangan Gonta-ganti Warna
Jika menginginkan pertumbuhan rambutmu lebih cepat, sebaiknya hindari terlalu sering mewarnainya. Hal tersebut karena pewarnanya mengandung bahan kimia sehingga akan merusak kulit kepala jika teralu sering digunakan.
6. Lidah Buaya
Cara memanjangkan rambut dengan memanfaatkan khasiat lidah buaya tidak perlu dipertanyakan lagi. Lidah biaya memang terbukti ampuh dalam menutrisi sekaligus menyehatkan rambut sehingga sangat populer selama ini.
Tidak mengherankan kalau selama ini ada banyak sekali produsen sampo dan produk perawatan lainnya yang memanfaatkan lidah buaya. Namun, lebih baik kalau lidah buaya dimanfaatkan secara langsung supaya khasiatnya optimal.
Caranya juga sangat mudah, yakni dimulai dengan mengupas lidah buaya, lalu diambil gelnya. Setelah itu, kamu bisa langsung mengaplikasikannya dengan cara dioleskan ke kulit kepala beserta rambutmu.
Setelah didiamkan selama 20—30 menit, bisa dibilas menggunakan air sampai benar-benar bersih. Jika ingin hasilnya lebih maksimal, bisa menambahkan beberapa tetes madu pada gel tersebut sebelum dioleskan.
7. Teh Hijau
Teh hijau ternyata tidak hanya enak jika dinikmati sebagai minuman, tetapi juga sebagai salah satu cara memanjangkan rambut. Terdapat kandungan antioksidan tinggi sehingga sirkulasi darah pada kulit kepala lebih lancar.
Lancarnya sirkulasi aliran darah tersebut akan merangsang pertumbuhan rambutmu secara lebih cepat. Jika ingin mengggunakannya, kamu bisa menyeduh teh hijau sebelum dibalurkan pada kulit kepala dengan merata.
Setelah dibaluri teh hijau, rambutnya bisa dibungkus menggunakan handuk dan dibiarkan kurang lebih 20—30 menit, kemudian dibilas. Selain dibalurkan seperti itu, kamu juga bisa memperoleh khasiatnya jika meminumnya.
Tidak hanya dapat dimanfaatkan dalam hal ini, tetapi kandungan antioksidannya juga mampu melawan radikal bebas sebagai penyebab penuaan dini. Kandungan teh hijau satu ini juga mampu melindungi tubuh kanker.
8. Santan
Bahan alami berikutnya sebagai salah satu cara memanjangkan rambut ialah santan. Walaupun terdengar aneh, tetapi dapat dibuktikan sendiri dengan menjadikannya sebagai masker selama dua kali dalam seminggu.
Perasan kelapa ini ternyata tidak hanya memanjangkan sekaligus merawat rambutmu sehingga tampak lebih halus dan lembut. Caranya juga gampang, yakni membalurkan santan kental di area kulit kepala secukupnya.
Setelah dibalurkan, kamu bisa menutupinya menggunakan handuk dan mendiamkannya sekitar 15—20 menit saja. Selanjutnya, bisa dibilas sampai bersih dan rambutmu akan terasa lebih lembut jika dilakukan secara rutin.
9. Minyak Zaitun & Kemiri
Khasiat minyak zaitun dan kemiri sebagai cara memanjangkan rambut sepertinya sudah tidak perlu diragukan lagi. Kedua minyak ini memang sudah sangat terkenal dalam mempercepat pertumbuhan rambut sebagai sampo.
Selain sebagai sampo, minyak zaitun serta minyak kemiri juga dapat dimanfaatkan dalam memijat kulit kepala beberapa saat sebelum tidur. Tidak butuh banyak, cukup lima tetes salah satu minyaknya sudah bisa.
Pemijatannya tidak membutuhkan waktu lama, yakni sekitar 5—10 menit saja. Setelah itu, kamu bisa membiarkannya semalaman sebelum akhirnya dibilas sambil mandi pada pagi hari.
Tidak hanya menyuburkan, kedua minyak ini juga mampu melembutkan rambutmu supaya tidak kusam, kering, serta membuatnya lebih berkilau. Oleh karena itu, baik minyak kemiri maupun zaitun sangat disarankan untuk dicoba.
10. Bawang Merah
Cara memanjangkan rambut secara alami yang terakhir ialah memanfaatkan bawang merah. Air perasan bumbu dapur satu ini tinggi belerang sehingga cocok untuk memanjangkannya dengan mudah.
Mulailah dengan mengupas satu genggam bawang merah, kemudian dicuci bersih. Kemudian, parut dan peras bawangnya, lalu dioleskan ke kulit kepala. Setelah beberapa saat, kamu bisa membilasnya sambil keramas seperti biasa.
Selain itu, penting juga untuk merawat rambut dengan bantuan para ahli, seperti Hynin Beauty. Kamu bisa melakukan perawatan sambil berkonsultasi sehingga hasil dari cara memanjangkan rambut di atas lebih maksimal.